Manny Pacquiao fokus ke tinju ketimbang Conor McGregor.    Foto: MP Promotions

TIM PACQUIAO: ‘Manny Pacquiao vs Conor McGregor Tidak Ada’

Tinjuindonesia.com — Buntut dari Conor McGregor kalah KO di ronde 2 dari Dustin Poirier dalam duel ulang UFC di Abi Dhabi, Uni Emirat Arab, 23 Januari silam, tim Manny Pacquiao mengumumkan pertandingan Pacquiao-McGregor yang direncanakan tahun ini tidak ada alias batal.

“Sangat disayangkan, McGregor telah bertanding dengan Dustin dan tersingkir. Mungkin dia sedang memikirkan Senator (Pacquiao) saat bertanding. Saya pikir permintaan untuk pertarungan (Pacquiao vs McGregor) saat ini tidak ada. McGregor memiliki urusan untuk memulihkan nama baiknya dan ditangani di UFC. Ini menyedihkan, tapi itu bisa menyenangkan selama itu berlangsung,” ungkap Sean Gibbons, Presiden MP (Manny Pacquiao Promotions) kepada The Sun.

Kekalahan McGregor membuat publik yang antusias untuk menyaksikan Pacquiao vs McGregor menjadi anti klimaks. Toh, dipaksakan pun takkan mampu menyedot banyak penonton dan sponsor. Apalagi McGregor yang mau bertanding dengan Pacquiao di arena tinju. Perbedaannya seperti langit dan bumi. Maka, sebaiknya McGregor memikirkan duel seri ketiga dengan Poirier ketimbang Pacquiao.

Meski begitu, McGregor belum mau menguburkan niatnya untuk lawan Pacquiao. “Saya selalu ingin fokus pada karir MMA saya, tetapi saya juga terbuka. Saya hanya akan melihat apa yang terjadi. Saya tidak tahu apa yang akan terjadi. Pertarungan dengan Pacquiao itu sedang terjadi. Itu sebaik yang dilakukan. Saya hanya ingin masuk dan bangkit kembali, terutama melawan gaya petinju itu, dan tidak melakukan tendangan itu. Tidak bermain-main dengan tendangan itu. Itu yang saya pikirkan,” papar McGregor.

(TI/Martinez)

28 January 2021

ANDA MENJAGOKAN SIAPA

DUEL PERTAMA TIBO MONABESA MEMPERTAHANKAN GELAR KELAS TERBANG YUNIOR WBC INTERNATIONAL, ANDA MENJAGOKAN SIAPA?

View Results

Loading ... Loading ...

APA KOMENTAR ANDA?
ANDA MENJAGOKAN SIAPA?

Silakan berkomentar dengan baik dan mendidik tanpa mengandung unsur-unsur SARA. Redaksi berhak mengedit dan tidak meneruskan komentar yang tidak layak untuk dipublikasikan.

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>