Ryan Garcia Foto: ist
Ryan Garcia Yakin 100% Pukul KO Luke Campbell di Ronde 3
Tinjuindonesia.com — Petinju AS berdarah muda Ryan Garcia, 22 tahun, sangat optimis memukul KO peraih emas di Olimpiade London 2012 Luke Campbell (Inggris), 33 tahun, dalam duel perebutan gelar juara dunia sementara (interim) kelas ringan (61,2 kg) WBC di Fantasy Springs Casino, Indio, California, AS, 2 Januari 2021.
Laga ini sesungguhnya digelar 5 Desember 2020 di Fantasy Spring Casino. Lantaran, Campbell positif covid-19, terpaksa ditunda hingga awal tahun depan. Dengan penundaan tersebut, justru memberi ruang yang luas bagi Garcia mempersiapkan diri.
Tak heran, ia pun sangat percaya diri dan menebar ancaman kepada Campbell. “Saya tahu saya akan mengalahkan Luke Campbell dan menjatuhkannya dalam tiga ronde. Saya 100% yakin itu, “kata Garcia dalam episode Cold As Balls dari Kevin Hart’s Laugh Out Loud.
“Pertarungan ini akan menjadi pertarungan terbesar dalam hidup saya sejauh ini. Ini akan menempatkan saya pada level di mana saya mendapatkan rasa hormat itu. Saya pikir pertarungan ini akan memperkuat saya sebagai salah satu yang terbaik di dunia saat ini,” ujar Garcia yang membukukan rekor 20 (17 KO)-0-0.
“Saya tahu saya akan mengalahkan Luke Campbell dan menjatuhkannya dalam tiga ronde, dan saya sangat, sangat, sangat yakin akan hal itu – 100 persen yakin,” tandas Garcia yang berjuluk Kingry The Flash.
Ya, Garcia dalam dua duel terakhir memukul KO lawannya hanya dalam satu ronde. Keduanya adalah Francisco Fonseca dan Romero Duno. Satu petinju lagi yang ditaklukkan sebelumnya, Jose Lopez, hanya diberi kesempatan dua ronde. Kini, Garcia memiliki prosentase kemenangan KO 85%.
Meski begitu, Campbell tak bisa dipandang sebelah mata. Selain peraih emas olimpiade, ia juga punya pengalaman menghadapi petinju-petinju top seperti Vasiliy Lomachenko, Jorge Linares, dan Argenis Mendez. Kini, Campbell mengantongi rekor 20 (16 KO)-3-0.
(TI/Martinez)