Robert Helenius usai menang TKO di ronde 4 atas Adam Kownacki.     Foto: badlefthook

Robert Helenius Pukul Jatuh Bangun Adam Kownacki dan Menang TKO

Tinjuindonesia.com — Adam Kownacki, 30 tahun, yang difavoritkan menang saat duel eliminasi kelas berat WBA dengan Robert Helenius, 36 tahun, di Barclays Center, Brooklyn, New York, AS, Sabtu (7/3), justru menuai petaka di ronde 4.

Dalam tayangan langsung di tvOne, Minggu (8/3) pagi WIB, terlihat sejak ronde pertama, Kownacki, petinju Polandia yang meniti karir tinju di Brooklyn, New York, sejak usia 7 tahun itu, tampil agresif dan emosional untuk memukul KO Helenius dari Finlandia. Itu dilakukan karena mayoritas penonton adalah para pendukungnya. Ia ingin membuktikan dirinya tak terkalahkan, dan bisa mewujudkan mimpi Polandia jadi juara dunia kelas berat suatu saat. Karena itu, tiga ronde tersebut di kuasai Kownacki.

Namun, sayang, Kownacki terlalu percaya diri dan tak mampu mengontrol emosi sehingga tak bisa menjaga pertahanan dengan baik. Dalam situasi tersebut, di ronde 4, Helenius yang berpengalaman memanfaatkan momen itu dengan baik dan cerdas, memasukkan kombinasi pukulan jab, straight, dan hook dengan tepat mengenai muka dan rahang Kownacki hingga tersungkur.

Kownacki sempat bangkit dalam keadaan gontai dan melanjutkan duel. Tapi, Helenius yang melihat kondisi Kownacki tak stabil lagi memberondong semua pukulan terbaiknya, dan membuat Kownacki semakin tak berdaya. Karena berbahaya, wasit pun langsung menghentikan duel dan memberi kemenangan TKO kepada Helenius.

Ini kekalahan pertama Kownacki dalam karirnya dan mencoreng rekornya menjadi 20 (15 KO)-1 (1 KO)-0. Sedangkan, Helenius bergembira dengan kemenangan dan rekornya menjadi 30 (19 KO)-3 (2 KO)-0.

(TI/Martinez)

 

8 March 2020

ANDA MENJAGOKAN SIAPA

DUEL PERTAMA TIBO MONABESA MEMPERTAHANKAN GELAR KELAS TERBANG YUNIOR WBC INTERNATIONAL, ANDA MENJAGOKAN SIAPA?

View Results

Loading ... Loading ...

APA KOMENTAR ANDA?
ANDA MENJAGOKAN SIAPA?

Silakan berkomentar dengan baik dan mendidik tanpa mengandung unsur-unsur SARA. Redaksi berhak mengedit dan tidak meneruskan komentar yang tidak layak untuk dipublikasikan.

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>