Jamel Herring & Carl Frampton Foto: boxingnews
Jamel Herring & Carl Frampton Menggebrak Dubai, Sabtu (3/4)
Tinjuindonesia.com — Dubai, Uni Emirat Arab, salah satu negara di Timur Tengah, kini menjadi salah satu basis pertandingan besar tinju dunia setelah Diriyah, Arab Saudi. Sabtu, 3 April, di Caesars Palace Dubai, Dubai, promotor kondang AS Bob Arum menggelar kejuaraan dunia kelas WBO kelas bulu super/ringan yunior (58,9 kg) 12 ronde antara juara bertahan Jamel Herring (AS), 35 tahun, dan Carl Frampton (Inggris), 34 tahun.
Pertandingan ini terbilang besar karena Herring berjibaku dengan Frampton yang mantan juara dunia di dua kelas berbeda: bantam super/bulu yunior (55,3 kg) IBF/WBA super, dan kelas bulu (57,1 kg) WBA Super. Ia juga pernah jadi juara dunia sementara (interim) kelas bulu WBO. Kini, petinju bergaya ortodoks itu membukukan rekor 28 (16 KO)-2-0.
Sedangkan, Herring bukan sembarangan juara. Bentrok dengan Frampton adalah upaya untuk mempertahankan sabuknya kali ketiga setelah rebut dari Masayuki Ito, 25 Mei 2019, dengan kemenangan angka mutlak. Kemudian, ia dua kali mempertahankan melawan Lamont Roach dan Jonathan Oquendo. Kini, petinju bergaya kidal tersebut mengantongi rekor 22 (10 KO)-2 (1 KO)-0.
(TI/Martinez)