Teofimo Lopez                         Foto: ist

Teofimo Lopez Pasang Tarif 5 Juta Dolar AS untuk Duel Berikutnya

Tinjuindonesia.com — Usai mengalahkan Vasyl Lomachenko dengan angka mutlak pada Oktober lalu, Teofimo Lopez langsung pasang tarif atau bayaran 5 juta dolar AS atau  Rp 71 miliar (kurs dolar Rp 14.200) untuk pertandingan berikutnya. Ia merasa layak mendapatkan itu karena mampu mengalahkan bintang tinju Ukraina Lomachenko. Padahal, kemenangan itu masih berbau kontroversial.

Ketika melawan Lomachenko, Lopez mendapatkan bayaran 1,5 juta dolar AS. Sedangkan, Lomachenko sendiri memperoleh bayaran 3,25 juta dolar AS. Tapi, sebetulnya duel itu nyaris batal, lalu Lomachenko memberikan sebagian bayarannya kepada Lopez. Awalnya, Lopez dibayar promotor Bob Arum hanya 1,25 juta dolar AS, tapi setelah Lomachenko memberikan sebagian bayarannya menjadi 1,5 juta dolar AS demi menyelamatkan pertandingan.

“Sekarang  saya minta minimal 5 juta dolar AS, dan itu baru permulaan. Setelah itu saya akan segera meminta dengan bayaran minimum 20 juta dolar AS. Ambil pelajaran dari buku saya. Untuk menghasilkan banyak uang, Anda harus mengambil risiko! ” tulis Lopez dalam twitternya.

Dalam situasi pandemi covid-19 seperti sekarang, siapa pun promotornya akan sulit mendapatkan penghasilan yang memadai. Apalagi pertandingan tersebut tanpa penonton. Pun mengandalkan pay-per-view dan televisi satelit untuk mendongkrak penghasilan, tentu tak mudah karena daya beli publik sekarang cukup lemah. Lopez boleh-boleh saja minta bayaran sebesar itu kepada promotor Bob Arum.

Jika di pertandingan berikutnya, Lopez mau berhadapan dengan Gervonta Davis, Devin Haney, Ryan Garcia, atau duel ulang dengan Lomachenko, mungkin untuk memenuhi tuntutan 5 juta dolar AS itu bisa dipenuhi. Tapi, jika melawan petinju lain, tentu akan kesulitan bagi promotor.

Lopez yang saat ini saat ini sedang dalam pemulihan dari operasi untuk memperbaiki mikrofraktur dan kerusakan ligamen di jempol kaki kanannya, berencana naik ring lagi Maret atau April tahun depan. Ia juga minta pertandingan itu dilaksanakan di Madison Square Garden, New York, AS. Tapi, sampai saat ini Bob Arum belum memberi tangggapan.

(TI/Martinez)

 

26 November 2020

ANDA MENJAGOKAN SIAPA

DUEL PERTAMA TIBO MONABESA MEMPERTAHANKAN GELAR KELAS TERBANG YUNIOR WBC INTERNATIONAL, ANDA MENJAGOKAN SIAPA?

View Results

Loading ... Loading ...

APA KOMENTAR ANDA?
ANDA MENJAGOKAN SIAPA?

Silakan berkomentar dengan baik dan mendidik tanpa mengandung unsur-unsur SARA. Redaksi berhak mengedit dan tidak meneruskan komentar yang tidak layak untuk dipublikasikan.

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>