Artur Beterbiev & Meng Fanlong              Foto: ist

Artur Beterbiev vs Meng Fanlong Ditunda!

Tinjuindonesia.com — Pertarungan perebutan gelar juara dunia kelas berat ringan WBC dan IBF, antara juara bertahan Artur Beterbiev (Rusia) dan penantang wajib Meng Fanlong (Cina) yang dijadwalkan, Sabtu, 28 Maret di Videotron Centre, Quebec City, Kanada, ditunda lantaran virus corona yang terus menyebar di se-antero dunia.

Promotor Bob Arum yang juga pemilik Top Rank belum memastikan duel tersebut ditunda sampai kapan, dan dimana akan dilaksanakan. Semua tergantung berakhirnya penyebaran virus yang sangat berbahaya itu. Lantaran itu, Beterbiev dan Fanlong sangat kecewa dengan situasi ini. Apalagi mereka sudah mempersiapkan diri sudah cukup lama dan menghabiskan banyak biaya.

“Ini benar-benar bencana,” kata Marc Ramsay, pelatih Beterbiev. “Selain tidak menerima bayaran, Artur akan menyerap semua biaya untuk kamp pelatihannya. Itu adalah kamp yang memiliki pengeluaran besar dalam hal gaji untuk tim beranggotakan enam orang, tunjangan mereka, tiket penerbangan dan perumahan,” tandas Ramsay.

“Saya sangat frustrasi,” kata Fanlong kepada BoxingScene.com melalui penerjemahnya. “Ini adalah kamp pelatihan terpanjang yang pernah saya miliki dan saya sangat siap. Pertarungan sudah dekat, tetapi saya mengerti mereka harus membatalkannya karena pandemi. Bahkan jika saya frustrasi, saya percaya kesehatan dan keselamatan semua orang adalah hal yang paling penting,” tukasnya.

(TI/Martinez)

27 March 2020

ANDA MENJAGOKAN SIAPA

DUEL PERTAMA TIBO MONABESA MEMPERTAHANKAN GELAR KELAS TERBANG YUNIOR WBC INTERNATIONAL, ANDA MENJAGOKAN SIAPA?

View Results

Loading ... Loading ...

APA KOMENTAR ANDA?
ANDA MENJAGOKAN SIAPA?

Silakan berkomentar dengan baik dan mendidik tanpa mengandung unsur-unsur SARA. Redaksi berhak mengedit dan tidak meneruskan komentar yang tidak layak untuk dipublikasikan.

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>