Billy Dib dan Amir Khan       Foto: boxingscene.com

Ini Tekad Billy Dib Terhadap Amir Khan

Tinjuindonesia.com — Billy Dib (Australia), 33 tahun, tak mempersoalkan menjadi pengganti Neeraj Goyat (India) yang mengalami kecelakaan mobil sehingga batal melawan Amir Khan. Meski begitu, Dib mengaku siap melawan Khan dalam perebutan gelar juara WBC International kelas welter (66,6 kg)  yang lowong di King Abdullah Sport City, Jeddah, Arab Saudi, Jumat (12/7).

Bahkan, Dib mengatakan ini peluang bagus baginya untuk mengalahkan Khan. “Ini adalah pengalaman yang luar biasa bagi saya untuk diizinkan bertarung di sini dan saya tidak bisa menunggu lebih lama. Saya pasti memenangkan pertandingan ini. Dan, ini peluang bagus bagi saya. Amir adalah petinju hebat dan mengalahkan beberapa legenda, tapi saya akan melakukan apa pun untuk mengalahkannya,” ujar Dib yang memiliki rekor 45 (26 KO)-5 (2 KO)-0.

Salah satu cara untuk mengalahkan Khan adalah dengan KO/TKO. “Saya berharap ini menjadi pertarungan yang penuh gaya dari pada perang. Amir adalah pria yang secara alami lebih besar. Jadi saya harus keluar dari pertarungan jarak dekat, seperti yang saya lakukan pada saat di amatir. Saya bisa menang karena saya petinju yang lebih cerdas. Dalam pertandingan masa lalu, saya telah membuktikan bahwa saya bisa menjadi penggerak, petinju, pemukul. Saya bisa melakukan diversifikasi. Satu-satunya cara saya menang adalah membaringkannya (KO/TKO). Dan, saya akan membekukannya!” ucap Dib.

(TI/Martinez)

10 July 2019

ANDA MENJAGOKAN SIAPA

DUEL PERTAMA TIBO MONABESA MEMPERTAHANKAN GELAR KELAS TERBANG YUNIOR WBC INTERNATIONAL, ANDA MENJAGOKAN SIAPA?

View Results

Loading ... Loading ...

APA KOMENTAR ANDA?
ANDA MENJAGOKAN SIAPA?

Silakan berkomentar dengan baik dan mendidik tanpa mengandung unsur-unsur SARA. Redaksi berhak mengedit dan tidak meneruskan komentar yang tidak layak untuk dipublikasikan.

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>