Jose Pedraza di tempat latihan.       FOTO: boxingscene.com

Pedraza Percaya Diri, Siap Taklukkan Lomachenko

Tinjuindonesia.com —Juara dunia kelas ringan (61,2 kg) WBO Jose Pedraza (Puerto Riko) siap berperang dan menyatukan gelar dengan juara WBA Vasyl Lomachenko (Ukraina) di Madison Square Garden, New York, AS, Sabtu (8/12) atau Minggu (9/12) WIB.

Bahkan, petinju berjuluk Sniper ini percaya diri untuk menaklukkan Lomachenko. Berikut pernyataan pemilik rekor 25 (12 KO)-1-0 yang dirilis boxingscene.com:

Saya akan menunjukkan kepadanya bahwa kualitas tinju saya baik dan secara teknis bisa berbicara. Saya seorang petinju hebat dan saya punya kondisi yang bagus untuk membuat pertarungan yang baik dan bahkan mengalahkannya. Saya akan melakukan pekerjaan saya dan saya berharap melakukannya dengan hasil yang baik. Dan jika saya melakukannya, saya akan menang.
Saya mengatakan itu karena akan terjadi perang teknis. Kami punya teknis yang baik, tapi kami juga ingin melakukan tekanan. Ini akan menjadi pertarungan yang sangat menarik. Jelas (saya akan masuk) siap berarung 12 ronde. Itulah mengapa kami memilih (untuk berlatih di) Las Vegas, karena ketinggiannya, untuk memiliki kondisi yang lebih baik daripada Lomachenko dan untuk mengatasi kecepatan dan gerakan lateralnya.
Kami di sini memiliki faktor dingin (di Las Vegas) yang mempersulit pelatihan untuk berkeringat, tetapi kami memberi kompensasi dengan nutrisi yang baik. Itulah mengapa saya mengerti bahwa kami siap. Saya akan mengatakan itu lebih baik karena kita bisa makan sedikit porsi yang lebih besar dan bersaing dengan banyak energi.
Kami sudah dekat. Saya sangat senang dan ingin sekali datang ke sana untuk membawa kemenangan itu ke Puerto Riko. (TI/Martinez)
5 December 2018

ANDA MENJAGOKAN SIAPA

DUEL PERTAMA TIBO MONABESA MEMPERTAHANKAN GELAR KELAS TERBANG YUNIOR WBC INTERNATIONAL, ANDA MENJAGOKAN SIAPA?

View Results

Loading ... Loading ...

APA KOMENTAR ANDA?
ANDA MENJAGOKAN SIAPA?

Silakan berkomentar dengan baik dan mendidik tanpa mengandung unsur-unsur SARA. Redaksi berhak mengedit dan tidak meneruskan komentar yang tidak layak untuk dipublikasikan.

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>