Santap malam bersama di Plataran Menteng.            FOTO: Martinez

Makan Malam Bersama Pelatih Frankie Liles dari AS

Tinjuindonesia.com — Sebelum tim tinju DKI Jakarta berangkat ke Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Elite Men’s dan Women’s di Bandar Lampung, Lampung, 3-12 Desember 2018, manajer tim DKI Jakarta Milasari Anggraini mengajak santap malam bersama Pelatih tinju AS Frankie Liles, Ketua Pengprov PERTINA DKI Jakarta Hengky Silatang, Ketua Harian Pengprov PERTINA DKI Jakarta Martinez dos Santos, dan petarung Egi Rozten di Plataran Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (2/12) malam.

Suasana santai penuh keakraban terjadi selama menyantap makanan khas Indonesia itu. “Kalau saya punya tamu orang asing (luar negeri) saya ajak kesini. Gampang cari makanan khas Indonesia disini,” ujar Milasari yang sudah cukup dikenal di dunia tinju Indonesia itu.

Ya, Liles yang lahir di Syracuse, New York, AS, itu diajak makan makanan khas Indonesia. Ia tampak senang menyantap menu yang disajikan, kecuali tak suka makanan pedes. Sambil makan, Hengky juga bertukar pikiran sambil bercanda dengan Ibu Milasari dan Liles hingga hampir semua menu ludes dimakan.

Liles, 53 tahun, yang juga mantan juara dunia kelas menengah super WBA (1994-1998), didatangkan dari AS untuk mendampingi Verrel Dylastra yang memperkuat tim tinju DKI di Kejurnas Elite Men’s dan Women’s Lampung. Sebab, selama ini Liles lah melatih Verrel di AS dan ia sangat memahami kondisi dan kemampuan Verrel. Diharapkan bersama Liles, Verrel bisa meraih sukses dan menyumbang medali emas bagi tim DKI Jakarta. (TI/Martinez)

 

 

3 December 2018

ANDA MENJAGOKAN SIAPA

DUEL PERTAMA TIBO MONABESA MEMPERTAHANKAN GELAR KELAS TERBANG YUNIOR WBC INTERNATIONAL, ANDA MENJAGOKAN SIAPA?

View Results

Loading ... Loading ...

APA KOMENTAR ANDA?
ANDA MENJAGOKAN SIAPA?

Silakan berkomentar dengan baik dan mendidik tanpa mengandung unsur-unsur SARA. Redaksi berhak mengedit dan tidak meneruskan komentar yang tidak layak untuk dipublikasikan.

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>